KAJIAN AKBAR DAN BUKA BERSAMA SEMA UIN RIL

Suasana buka bersama

Raden Intan – Senat Mahasiswa Universitas (SEMA Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung (UIN RIL) mengadakan Kajian Akbar dan Buka Bersama yang mengusung tema, “Kokohkan Hati Dengan Iman, Rajut Ukhuwah di Bulan Ramadhan”  (Kamis 21/04/22)

Acara berlangsung di Masjid Safinatul Ulum UIN RIL dan Live Instagram @sema_uinril pada tanggal 20 April 2022. Dihadiri oleh Dr. Idrus Ruslan, M. Ag selaku Wakil Rektor (Warek) III, Dr. Nadirsah Hawari, M.A selaku penceramah, para civitas akademika, Perwakilan Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) lingkup UIN RIL, serta para anggota SEMA.

Dr. Idrus Ruslan, M. Ag

Dalam sambutannya Dr. Idrus Ruslan, M. Ag selaku Wakil Rektor III UIN RIL bersyukur dapat dipertemukan di bulan Ramadhan serta berharap diberi kesehatan dan keimanan atas perintah Allah SWT agar dapat menjadi lebih baik lagi.

Selanjutnya, Dede Saepuloh selaku Ketua Umum SEMA-U dalam sambutannya mengatakan bahwa tujuan acara ini untuk menyambut kemuliaan dan keberkahan. “Acara yang diselenggarakan ini dalam rangka untuk menyambut kemuliaan serta keberkahan, dengan berlangsungnya acara kajian akbar dan buka bersama ini semoga kita semua bisa memaksimalkan hal-hal yang memang perlu kita ketahui dan bersemangat dalam berpuasa di dalam bulan suci ramadhan ini.” Ujar Dede.

Ali Alkahfi selaku Ketua Pelaksana acara ini berharap dapat mengambil hikmat dan mengimplementasikan pesan diacara ini antar masyarakat. “Semoga dengan acara ini kita bisa mengambil hikmat sesuai dengan tema mengambil apa yang bisa kita mengplentasikan kepada kehidupan kita nanti serta semua antar sesama masyarakat.” Ucapnya.

Rep: Ayuna

Editor : Up

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *