HMPS SAA KEMBALI MENGGELAR KAJIAN RUTIN MODERASI BERAGAMA

Room : Zoom meetingRaden Intan – Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Studi Agama-Agama (SAA) Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung (UIN RIL) kembali menggelar Kajian Rutin Moderasi Beragama (KURMA) dengan mengusung tema, “Kearifan Lokal Sebagai Media Resolusi Konflik”. (Kamis, 21/04/22)

Kajian ini berlangsung secara virtual melalui zoom meeting. Dihadiri oleh pemateri yaitu Dr. Idrus Ruslan, M.Ag selaku Wakil Rektor (Warek) III, Khoiriyah Ulfa, M.Ag selaku Sekretaris Prodi Studi Agama-agama, Siti Huzaimah, S.Sos, M.Ag selaku Staf Studi Agama-agama, serta 40 partisipan. Kajian ini sudah terlaksana empat kali selama bulan Ramadhan dan kajian hari ini merupakan kajian terakhir.

Dr. Idrus Ruslan, M.Ag selaku Warek III sekaligus narasumber menyampaikan bahwa, materi yang akan disampaikan merupakan penambahan wawasan terkait dengan kearifan lokal sebagai resolusi konflik.

“Ini yang menjadi titik fokus dalam pembahasan kita bahwa sesungguhnya, kearifan lokal itu bisa menjadi opsi atau pilihan di dalam resolusi. Karena memang kita yang sangat beragam, dimulai dari ras, agama, suku, bahasa dan kebudayaan. Dimana itu merupakan kekayaan yang belum tentu dimiliki orang lain, maka potensi-potensi itu sebenarnya harus kita lakukan. Bahwa nilai kearifan lokal muncul dari berbagai macam pedoman.” Ucap beliau.

Dezha Yansyah Putra, salah satu peserta kajian menyampaikan bahwa ia sangat termotivasi untuk mengikuti webinar.

“Harapannya semoga ilmu yang sudah disampaikan oleh para pemateri bisa kita simpan di memory kita, bisa kita praktikkan dalam kehidupan bermasyarakat akan sikap Moderasi Beragama dan semoga acara seperti ini bisa dilanjutkan terus menerus.” Tuturnya.

Rep: Tyas

Editor : Up

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *