ROADSHOW & ONBOARDING TALENTA WIRAUSAHA BSI 2022 DI UIN RIL

Raden Intan – Bank Syariah Indonesia (BSI) menggelar Roadshow & Onboarding Talenta Wirausaha BSI 2022 Region Palembang yang bertempat di Auditorium Academic Center UIN Raden Intan Lampung. (01/4/22)
Roadshow dan Onboarding Talenta Wirausaha BSI 2022 ini terdiri dari Sosialisasi, Workshop, dan Talkshow yang dihadiri oleh Prof. Wan Jamaluddin, M.Ag., Ph.D. selaku Rektor UIN Raden Intan Lampung, M. Arief Rosyid Hasan selaku Komisaris Independen BSI, Ahmad Giri Akbar, S.E., MBA selaku ketua BPD HIPMI Lampung, dan Al-Huda Janis selaku RCEO BSI Region Palembang, serta 570 orang peserta yang berasal dari berbagai Universitas di Lampung.

Adapun narasumber dalam acara Talkshow “Muda Bertalenta, Muda Berwirausaha” di antaranya adalah M. Pradana Indraputra selaku Staff Khusus Menteri Investasi RI, Habiburrahman selaku Area Manager BSI Lampung, M. Riza Damanik selaku Staff Khusus Menteri Koperasi dan UKM, serta Sheyla Taradia Habib selaku Influencer/Pengusaha Muda.
Prof. Wan Jamaluddin, M.Ag., Ph.D. selaku Rektor UIN Raden Intan Lampung dalam sambutannya menyampaikan bahwa suatu kehormatan bagi civitas akademika UIN RIL, yang dimana Region Palembang memilih kampus UIN RIL sebagai venue utama kegiatan Roadshow dan Onboarding Talenta Wirausaha BSI 2022.
“Jajaran pimpinan UIN RIL dan seluruh civitas akademika merasa terpanggil untuk ikut menyukseskan acara roadshow ini, karena memang kampus kami mendapat penghargaan the green kampus dengan predikat terasri, terbaik, dan terhijau se-Indonesia,” ujar beliau.
Dandi Afrizal, Mahasiswa UIN Raden Intan Lampung, yang merupakan peserta roadshow menyampaikan tanggapan dan harapannya, “Setelah mengikuti Talk show ini tentunya banyak ilmu yang didapat dan akan berguna untuk kita kedepannya, salah satunya adalah untuk berwirausaha.” Ujarnya.
Selain itu, Dandi juga menyampaikan Harapannya. “Setelah mengikuti seminar dan sudah mendaftar di website yang disediakan, saya bisa menjadi salah satu peserta dan memenangkannya supaya nantinya bisa menjalin kerjasama.” Tambahnya di akhir wawancara.
Rep : Mira dan Tyas
Editor : Up