SEMPAT TERTUNDA, RAPAT PARIPURNA PEMILIHAN DEMA-U AKHIRNYA TEMUKAN TITIK TEMU!

Raden Intan — Rapat Paripurna pemilihan Dewan Eksekutif Mahasiswa Universitas (DEMA-U) UIN Raden Intan Lampung sempat tertunda dikarenakan suasana di Rektorat Lama yang tidak kondusif. (Selasa, 22/02/22)
Dr. Idrus Ruslan, S.Ag, M.Ag selaku Wakil Dekan (Wadek) III Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama (FUSA) memberikan tanggapan mengenai hal ini, “rapat ini ditunda sesuai keputusan rapat, bukan saya yang nunda. Semoga pemilihan DEMA berjalan dengan aman dan tertib.” Tukas beliau.
Adapun selanjutnya berdasarkan ketetapan sidang paripurna SEMA UIN RIL No. 02/SP SEMA/UIN.RIL/03/2022 Tentang Tata Tertib Pemilihan Ketua Dewan Ekskutif Mahasiswa Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung Tahun 2022. Menetapkan bahwa Ahmad Fauzan Rafli sebagai ketua DEMA-U terpilih tahun 2022, pada hari Selasa (22/2) pukul 15.20 WIB.

Berhubung dengan hal tersebut, salah satu anggota DEMA-U yang tidak ingin disebutkan namanya menanggapi hal tersebut, “menurut saya untuk menyikapi hal itu, mungkin ada beberapa hal dan alasan yang memungkinkan diambilnya tindakan tersebut. Tetapi, untuk hal dan alasannya saya tidak mengetahui perihal itu.” Tukasnya.
Rep : Crew UKM PersMa
Editor: Up