Menyongsong era New Normal sebagian Mahasiswa sudah bisa mengikuti perkuliahan secara tatap muka. tetapi, hanya 50 persen Mahasiswa yang ikut serta dalam kegiatan pembelajaran ini. Kegiatan pembelajaran ini biasa disebut “Hybrid Learning” merupakan solusi bagi setiap Kampus untuk memulai perkuliahan tatap muka tanpa menimbulkan cluster Covid-19. Dengan demikian, kegiatan pembelajaran ini sangat baik bila diterapkan selama masa Pandemi.

Agar tidak menimbulkan cluster baru di lingkungan Kampus, maka dalam pelaksanaan kegiatan Hybrid Learning dilakukan dengan menggunakan protokol kesehatan.

Nahh buat Mahasiswa perlu nih untuk menyiapkan Starter Kit dalam perkuliahan Hybrid Learning. Eits! tapi sebelum memasuki apa saja Starter Kit yang harus di siapkan alangkah baiknya kita mengetahui apa itu Starter Kit?

Starter Kit merupakan paket komplit yang harus dibawa setiap waktu meliputi perlengkapan yang dibutuhkan. Jadi, apa sih yang harus dibawa Mahasiswa nantinya saat Hybrid Learning berlangsung. Yuk, intip Starter Kit Hybrid Learning!

1. Masker
Sudah tentu menggunakan masker jadi kebiasaan baru yang harus di terapkan di masa pandemi, masker salah satu poin utama nih buat kita terhindar dari penyebaran virus Covid-19 .

2. Hand Sanitizer
Yaps! Penggunakan Hand Sanitizer sangat dianjurkan karena, virus Covid-19 bisa menyebar melalui sentuhan tangan (terutama mulut dan hidung) setelah menyentuh benda yang terkontaminasi.

3. Tisu
Sebagian Kampus biasanya sudah menyiapkan Sabun dan Air mengalir untuk mencuci Tangan. Nahh, setelah mencuci Tangan jangan lupa untuk mengeringkan nya. karena tangan yang basah juga meningkatkan risiko penyebaran bakteri, jadi mengeringkan tangan sama pentingnya dalam hal pencegahan.

4. Peralatan makan pribadi
Selain higenis, kamu bisa mengaplikasikan resep makanan yang muncul selama pandemi loh dan juga bisa lebih hemat pengeluaran.

5. Peralatan ibadah
Membawa peralatan ibadah pribadi seperti mukenah, sajadah dll membuat kita lebih nyaman saat beribadah. Btw, Jangan lupa untuk selalu mencucinya secara rutin ya!

6. Helm
Tak jarang Mahasiswa meggunakan ojek online (ojol) sebagai alat mobilitas ke kampus. Bawa helm pribadi jadi langkah bijak untuk mencegah penyebaran virus karena helm yang disediakan ojek online tidak bisa kita ketahui telah mendapat sterilisasi atau belum.

7. Multivitamin
Padat nya aktivitas perkuliahan terkadang membuat daya tahan tubuh menurun padahal sistem imun yang kuat telah terbukti menjadi satu-satunya cara untuk melawan Covid-19 . Jadi, membawa Multivitamin sangat dianjurkan nih terlebih bisa kalian minum saat daya tahan tubuh mulai menurun.

Jadi itu dia Starter Kit yang harus di siapkan saat Hybrid Learning jangan lupa untuk di terapkan ya! Ingatlah bahwa penyebaran Virus bisa datang kapan saja, kita hanya bisa mencegah agar lingkungan Kampus kita terhindar dari Covid-19 dan aktivitas perkuliahan berlangsung dengan perasaan aman.

 

Penulis : Dwi Kurniawati

Leave a Reply